LANGKAH TEPAT SEJAK DINI CEGAH STUNTING DI DESA SIMPUR KECAMATAN KETAMBE KABUPATEN ACEH TENGGARA 2023
Abstract
Kekurangan protein menyebabkan retardasi pertumbuhan dan kematangan tulang karena protein adalah zat gizi yang essensial dalam pertumbuhan. Meskipun asupan energi cukup, apabila asupan protein kurang maka akan menghambat pertumbuhan pada balita, kemudian bila kekurangan zat besi dapat menyebabkan gangguan pada sistem kekebalan tubuh (Damayanti et al., 2016). Â Stunting merupakan penggambaran dari status gizi kurang yang bersifat kronik pada masa pertumbuhan dan perkembangan sejak awal kehidupan. Banyak faktor yang dapat menyebabkan terjadinya stunting pada balita seperti karakteristik balita maupun faktor sosial ekonomi. Penelitian ini bersifat observasional dilakukan di Simpur, Kecamatan Ketambe Kabupaten Aceh Tenggara. Akibat minimnya pengetahuan warga desa tentang stunting, maka Universitar Nurul Hasanah serta mahasiswi bekerjasama dengan pemerintah Desa Sumberlesung untuk merangkul kembali warga dalam kegiatan penyuluhan pencegahan stunting. Kegiatan ini berisikan tentang himbauan pencegahan serta penangan stunting dengan tepat. Lalu dampak kesenjangan yang terjadi bila tidak menerapkan pola hidup sehat dan bersih yang bisa menyebabkan stunting pada anak. Selain itu, mahasiswa UNH Kutacane juga melakukan demonstrasi pada warga Desa khususnya para ibu-ibu dalam memberikan makanan pendamping ASI yang tepat, murah, dan mudah didapat dari alam sekitar. Dari kegiatan ini, hasil serta target yang ingin dicapai mahasiswa UNH adalah warga yang memiliki antusiasme yang tinggi sehingga kegiatan penyuluhan ini berjalan dengan lancar. Warga desa tidak merasa asing lagi dan mengetahui tentang cara mencegah stunting. Serta, pemberian makanan pendamping ASI secara tepat.
Kata Kunci: Cegah StuntingÂ
Protein deficiency causes growth retardation and bone maturity because protein is an essential nutrient for growth. Even though energy intake is sufficient, if protein intake is insufficient it will inhibit growth in toddlers, then if there is a lack of iron it can cause problems with the immune system (Damayanti et al., 2016). Stunting is a description of chronic malnutrition during growth and development from early life. Many factors can cause stunting in toddlers, such as toddler characteristics and socio-economic factors. This observational research was conducted in Simpur, Ketambe District, Southeast Aceh Regency. Due to the village residents' lack of knowledge about stunting, Universitar Nurul Hasanah and its students collaborated with the Sumberlesung Village government to re-engage residents in stunting prevention outreach activities. This activity contains advice on preventing and handling stunting appropriately. Then there is the impact of inequality that occurs if you do not implement a healthy and clean lifestyle which can cause stunting in children. Apart from that, UNH Kutacane students also demonstrated to village residents, especially mothers, in providing appropriate, cheap and easy to obtain complementary breast milk food from the surrounding nature. From this activity, the results and targets that UNH students want to achieve are citizens who have high enthusiasm so that this outreach activity runs smoothly. Village residents no longer feel strange and know about how to prevent stunting. As well as, providing appropriate complementary foods for breast milk.
Keywords: Prevent Stunting
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.