Hubungan Dukungan Keluarga dan Pengetahuan dengan Kecemasan Ibu Hamil Trimester III dalam Menghadapi Persalinan di Masa Pandemi Covid-19 di Wilayah Kerja Puskesmas Darul Imarah Kabupaten Aceh Besar
Abstract
Kemenkes RI (2020) merilis dari kasus yang terkonfirmasi Covid-19, 2,4% adalah anak usia 0-5 tahun dan 4,9% adalah ibu hamil. Data tersebut menunjukkan bahwa ibu hamil, bersalin, nifas dan bayi baru lahir merupakan kelompok rentan terpapar infeksi Covid-19. Ibu memiliki kekhawatiran menghadapi persalinan karena sebelum tindakan ibu harus melalui pemeriksaan covid-19. Untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga dan pengetahuan dengan kecemasan ibu hamil trimester III dalam menghadapi persalinan di masa pandemi covid-19 di Wilayah Kerja Puskesmas Darul Imarah Kabupaten Aceh Besar tahun 2022. Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional studi, dilaksanakan pada tanggal 10 sampai dengan 21 Mei 2022, populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu hamil trimester III di Wilayah Kerja Puskesmas Darul Imarah. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling yaitu 57 orang dan data diolah menggunakan uji chi square (x2). Ada hubungan dukungan keluarga dengan kecemasan ibu hamil trimester III dalam menghadapi persalinan di masa pandemi covid-19 dengan nilai p=0,006 dan ada hubungan pengetahuan dengan kecemasan ibu hamil trimester III dalam menghadapi persalinan di masa pandemi covid-19 dengan nilai p=0,025. Ada hubungan antara dukungan keluarga dan pengetahuan dengan kecemasan ibu hamil trimester III dalam menghadapi persalinan di masa pandemi covid-19, diharapkan penelitian ini memberikan pengetahuan bagi tenaga kesehatan terkait kecemasan kepada ibu bahwa selain pengetahuan dan dukungan keluarga ada beberapa faktor lain yang dapat mempengaruhi tingkat kecemasan dan itu perlu diperhatikan.
Kata kunci : Kecemasan, Ibu Hamil, Covid 19
The Indonesian Ministry of Health (2020) released from the confirmed cases of COVID-19, of which 2,4% were children aged 0–5 years and 4,9% were pregnant women. The data shows that pregnant women, childbirth, postpartum, and newborns are vulnerable groups exposed to COVID-19 infection. Mothers have concerns about childbirth because, before the action, the mother has to go through a COVID-19 examination. To determine the relationship between family support and knowledge with the anxiety of pregnant women in the third trimester of facing childbirth during the COVID-19 pandemic in the Darul Imarah Public Health Center, Aceh Besar District 2022. This research is descriptive-analytic with a cross-sectional study, carried out from May 10 to 21, 2022. The population in this study was all pregnant women who were on third trimester in the Darul Imarah Health Center Work Area. The sampling technique used was a total sampling technique of 57 people, and the data was processed using the chi-square (x2). There is a relationship between family support and the anxiety of pregnant women in the third trimester in dealing with childbirth during the COVID-19 pandemic with a p-value = 0.006 and there is a relationship between knowledge and anxiety in the third trimester of pregnant women in facing childbirth during the COVID-19 pandemic with a p-value = 0.025. There is a relationship between family support and knowledge and the anxiety of pregnant women in the third trimester of facing childbirth during the COVID-19 pandemic. It is hoped that this study can provide knowledge for health workers related to anxiety in mothers. In addition to knowledge and family support, several other factors can affect the level of anxiety and they need to be considered.
Keywords: Anxiety, Pregnant Women, COVID-19
Full Text:
PDFReferences
Arifin, 2019. Hubungan Kecemasan Ibu Hamil dan Dukungan Keluarga Terhadap Persalinan di Puskesmas Budilatama Kabupaten Buol.
BNPB, S. 2021. Cegah Penularan COVID-19 Dengan Membatasi Keramaian. Retrieved from Badan Nasional Penanggulangan Bencana. Jakarta : BNPB.
Ding, W., Lu, J., Zhou, Y., Wei, W., Zhou, Z., & Chen, M. (2021). Knowledge, attitudes, practices, and influencing factors of anxiety among pregnant women in Wuhan during the outbreak of COVID-19: a cross-sectional study. BMC Pregnancy and Childbirth, 21(1), 1–9. https://doi.org/10.1186/s12884-021-03561-7
Dinkes Provinsi Aceh, 2022. Data Covid-19 Provinsi Aceh. Banda Aceh.
Dong Y, Mo X, Hu Y, et al, 2020. Epidemiological Characteristics Of 2143 Pediatric Patients With 2019 Conoravirus Disease in China. pediatric 2020.
Friedman,. 2014. Buku Ajar Keoerawatan. Keluarga (Riset, teori, dan praktik) Edisi 5. Jakarta : EGC.
Iftanisyah, E. 2021. Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Covid-19 Dengan Tingkat Kecemasan Selama Kehamilan Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Kota Ternate. Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Hasanuddin Makassar.
Islam dkk. 2021. Analisis Kecemasan Selama Kehamilan Pada Masa Pandemi Covid-19. Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Hasanuddin Makassar.
Kemenkes RI, 2020. Pedoman Bagi Ibu Hamil, Bersalin, Nifas, dan Bayi Baru Lahir di Era Pandemi CIVID-19. Jakarta : Kemenkes RI.
Lebel, C. Et Al. (2020). Elevated Depression and Anxiety Among Pregnant Individuals During The COVID-19 Pandemic. Doi: 10.31234/Osf.Io/ Gdhkt.
Liang & Acharya, 2020. Novel Corona Virus Disease (COVID-19) in Pregnancy: What Clinical Recommendations to follow? 1–4. https://doi.org/10.1111/ aogs.13836.
Notoatmodjo S. 2011. Kesehatan Masyarakat Ilmu dan Seni. Jakarta: Rineka Cipta.
Rohita, 2020. Pengenalan Covid-19 pada Anak Usia Prasekolah: Analisis pada Pelaksanaan Peran Orangtua di Rumah. Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Al-Azhar Jakarta. Jurnal Volume 5 Issue 1 (2021) Pages 315-326 Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini.
Puskesmas Darul Imarah, 2022. Data Covid-19 Kecamatan Darul Imarah. Aceh Besar.
Stuart dan Sudden, 2013. Prinsip dan Praktik Keperawatan Kesehatan Jiwa Stuart. Edisi Indonesia. Jakarta: Elsevier.
Suririnah, 2010. Buku Pintar Kehamilan dan Persalinan. PT. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta
Yusandi, 2021. Gambaran Tingkat Kecemasan Pada Ibu Hamil Selama Pandemi Covid-19 Di Banda Aceh. Banda Aceh: Universitas Syiah Kuala.
Zainiyah, Z. & Susanti, E. 2020. Anxiety in Pregnant Women During Coronavirus (Covid-19) Pandemic in East Java, Indonesia. Majalah Kedokteran Bandung, 52(3), 149-153. https://doi.org/10.15395/mkh.v52n3.2043
DOI: https://doi.org/10.33143/jhtm.v8i2.2552
Refbacks
- There are currently no refbacks.
e-ISSN: 2615-109X
p-ISSN: 2442-4706
Principal Contact
Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM)
Universitas Ubudiyah Indonesia - Jl. Alue Naga Desa Tibang, Banda Aceh 23114, Indonesia
Phone: 0651-7555566
Fax: 0651-7555566
Email: dppm@uui.ac.id
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License