Hubungan Motivasi dalam Penerapan Protokol Kesehatan Selama Pandemi Covid-19 di SMA Negeri 6 Kota Banda Aceh
Abstract
Remaja merupakan kelompok yang rentan mengalami gangguan kesehatan khususnya Covid- 19 karena remaja merupakan kelompok yang sering mengadakan perkumpulan. Keberhasilan penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia sangat bergantung pada perilaku masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan, meliputi menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, membatasi mobilisasi dan interaksi serta menjaga pola makan sehat dan istirahat cukup. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan motivasi siswa dalam menerapkan protokol kesehatan selama pandemi Covid-19 di SMA Negeri 6 Kota Banda Aceh tahun 2021. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel dilakukan secara Random sampling dengan jumlah sampel 61 remaja. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 6 Kota Banda Aceh pada tanggal 30 Agustus sampai 2 September 2021. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa Ada hubungan yang signifikan antara motivasi dengan penerapan protokol kesehatan pada remaja dengan Ï value 0,010. Penelitian ini diharapkan kepada pihak sekolah untuk meningkatkan dalam pelaksanaan protokol kesehatan di sekolah dan melakukan kebijakan dengan melakukan kerjasama lintas sectoral yaitu dengan Dinas Kesehatan dan Puskesmas untuk memberikan penyuluhan kesehatan kepada siswa dan siswi tentang Covid-19.
Kata Kunci : Motivasi, Penerapan Protokol Kesehatan, Remaja
Teenagers are a group that is vulnerable to experiencing health problems, especially Covid-19 because teenagers are a group that often holds gatherings. The success of handling the Covid-19 pandemic in Indonesia is very dependent on people's behavior in implementing health protocols, including using masks, washing hands with soap and running water, maintaining distance, staying away from crowds, limiting mobilization and interaction and maintaining a healthy diet and adequate rest. This study aims to determine the relationship between students' motivation in implementing health protocols during the Covid-19 pandemic at SMA Negeri 6 Banda Aceh City in 2021. The research design used was an analytical study with a cross sectional approach. Sampling was done by random sampling with a sample of 61 teenagers. This research was conducted at SMA Negeri 6 Banda Aceh City from 30 August to 2 September 2021. The results of the study indicate that there is a significant relationship between motivation and the application of health protocols in adolescents with a value of 0.010. This research is expected for schools to improve the implementation of health protocols in schools and carry out policies by conducting cross-sectoral collaboration, namely with the Health Office and Puskesmas to provide health education to students about Covid-19.
Keywords : Motivation, Implementation of Health Protocols, YouthFull Text:
PDFReferences
Ali, M. (2012). Psikologi Remaja. Jakarta. Bumi aksara
Afrianti. (2021). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepatuhan Masyarakat Terhadap Protokol Kesehatan Covid-19. Jurnal Ilmiah STIKes Kendal. Volume 11 (1): 113-124
Apriaji. (2021). Determinan Perilaku Pencegahan Covid-19 Pada Jamaah Mesjid Kota Pontianak. Jurnal Kesehatan Masyarakat Indonesia. Volume 16 (1):14-19
Bakar. (2014). Masalah Kesehatan Reproduksi Wanita. Yogyakarta: Nuha Medika
Depkes. (2016). Kesehatan Remaja. Jakarta: Salemba Medika
Dinkes Provinsi Aceh. Kasus Covid-19 di Provinsi Aceh. Profil Kesehatan Aceh
Djaali. (2012). Psikologi Sosial. Jakarta: Rineka Cipta
Harnani. (2019). Teori Kesehatan Reproduksi. Yogyakarta. CV Budi Utama
Harisuddin, (2019). Motivasi Kehidupan. Yogyakarta. CV Budi Utama
Kemenkes. (2020). Kasus Covid-19 di Indonesia. Profil Kesehatan Indonesia
Marzuki. (2020). Covid-19. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama
Masrul. (2020). Pandemik COVID-19 Persoalan dan Refleksi di Indonesia. Yogyakarta: Yayasan Kita Menulis
Notoatmodjo, Soekidjo. (2012). Promosi Kesehatan Dan Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.
Passarella. (2020). Kumpulan Ide Desain Menghadapi Virus Corona. Malang: Unsri
Press Pradipta. (2020). Antipanik Buku Panduan Virus Corona. Jakarta: Elex Media
Prasetyo. (2020). Modul Pelatihan Pencegahan COVID-19 Bagi Kader Kesehatan. Malang: Universitas Muhammadiyah Malang
Purwoastuti. (2015). Prilaku Dan Softskills Kesehatan Panduan Untuk Tenaga Kesehatan Perawat Dan Bidan. Yogyakarta.Pustaka Baru Press.
Rusman. (2020). COVID-19 dan Psikososial Masyarakat di Masa Pandemi. Jakarta: Elex Media
SMAN 6 Banda Aceh. (2021). Jumlah Mahasiswa. Banda Aceh
Sulistya. (2017). Motivasi. Jakarta: Rineka Cipta
Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif dan kualitatif. Bandung: ANDI Press
Wenhong. (2020). Panduan Pencegahan dan Pengawasan COVID-19. Jakarta: Papas Sinar Sinanti
Winarno. (2020). Covid-19 Pelajaran Berharga Dari Sebuah Pandemi. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama
Widayati. (2021). Sikap Remaja Terhadap Upaya Pencegahan Penyebaran Covid-19 Pada Orang Tanpa Gejala (OTG). Jurnal Ilmu Kesehatan. Volume 4 (2):39-44 di Surabaya.www.ojshafshawaty.ac.id (diakses pada tanggal 3 Maret 2021)
DOI: https://doi.org/10.33143/jhtm.v9i1.2868
Refbacks
- There are currently no refbacks.
e-ISSN: 2615-109X
p-ISSN: 2442-4706
Principal Contact
Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM)
Universitas Ubudiyah Indonesia - Jl. Alue Naga Desa Tibang, Banda Aceh 23114, Indonesia
Phone: 0651-7555566
Fax: 0651-7555566
Email: dppm@uui.ac.id
 
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License