Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemberian ASI Eksklusif Pada Ibu Menikah Dini di Wilayah Kerja Puskesmas Kluet Timur Aceh Selatan

Milyan Badrul Zammi, Fauzi Ali Amin, Ramadhaniah Ramadhaniah

Abstract


ASI adalah sumber makanan paling sempurna untuk bayi karena memiliki kandungan berbagai zat dan antibodi yang penting untuk pertumbuhan dan perkembangan bayi. Data Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh selatan tahun 2019 jumlah bayi usia 6 bulan diberikan ASI eksklusif sebanyak 1.416 pada tahun 2020 meningkat menjadi 2.306 dan pada tahun 2021 yang berikan ASI eksklusif menurun menjadi 1.118. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan pemberian asi eksklusif pada ibu menikah dini di wilayah kerja Puskesmas Kluet Timur Aceh Selatan tahun 2023. Metode penelitian deskriptik analitik dengan desain penelitian cross sectional. Populasi penelitian ini adalah ibu usia remaja di wilayah kerja Puskesmas kluet timur Aceh Selatan total populasi 31. Sampel berjumlah 31 responden. Pengumpulan data dilakukan 13 s/d 19 Juni 2023. Data dianalisis dengan menggunakan uji Chi-Square dengan derajat kemaknaan 0,05. Berdasarkan hasil analisis univariat variabel pemberian Asi eksklusif 54.8% yang tidak pemberian Asi 45.2%, dukungan tenga Kesehatan dengan kategori mendukung 58.1%,  dan kategori tidak mendukung 41.9%, dukungan suami kategori baik 61.3% dan kurang baik 38.7%, sedangkan pengetahuan kategori baik 58.1% dan kurang baik 41.9%. Dibandingkan dengan hasil analisis bivariat variabel dukungan tenaga Kesehatan memiliki nilai p-value 0,027, dukungan suami nilai p-value 0.011, dan pengetahuan memiliki nilai p-value 0,004 yang berarti  memiliki hubungan yang signifikan terhadap pemberian Asi eksklusif di Wilayah Kerja Puskesmas Kluet Timur Kabupaten Aceh Selatan. Oleh karena ini perlu meningkatkan Kerjasama Puskesmas dalam pengawasan untuk meningkatkan program ASI eksklusif.

Kata Kunci :Pemberian Asi Eksklusif, Dukungan Tenaga Kesehatan, Dukungan Suami, Dan Pengetahuan

Breast milk is the most perfect food source for babies because it contains various substances and antibodies that are important for the baby's growth and development. Data from the South Aceh District Health Service in 2019, the number of 6 month old babies given exclusive breast milk was 1,416, in 2020 it increased to 2,306 and in 2021 those given exclusive breast milk decreased to 1,118. The aim of this research is to determine the factors associated with providing exclusive breastfeeding to early married mothers in the Kluet Timur Health Center working area, South Aceh in 2023. Analytical descriptive research method with a cross sectional research design. The population of this study was teenage mothers in the working area of the East Kluet Community Health Center, South Aceh. The total population was 31. The sample consisted of 31 respondents. Data collection was carried out from 13 to 19 June 2023. Data was analyzed using the Chi-Square test with a significance level of 0.05. Based on the results of univariate analysis, the variable providing exclusive breastfeeding was 54.8%, 45.2% was not providing breast milk, health support was in the supporting category 58.1%, and the unsupportive category was 41.9%, husband's support was in the good category 61.3% and not so good 38.7%, while knowledge in the good category was 58.1 % and less good 41.9%. Compared with the results of the bivariate analysis, the health worker support variable has a p-value of 0.027, husband's support has a p-value of 0.011, and knowledge has a p-value of 0.004, which means it has a significant relationship with providing exclusive breastfeeding in the Kluet Timur Health Center Working Area, Aceh Regency. South. Because of this, it is necessary to increase Community Health Center collaboration in supervision to improve exclusive breastfeeding programs.

Keywords: Exclusive breastfeeding, support from health workers, husband's support, and knowledge

Full Text:

PDF

References


Laporan KUA Kabupaten Aceh Selatan Tahun 2022.

BPS. (2020). Kemajuan yang Tertunda Analisi Data Perkawinan Usia Anak Indonesia. Jakarta: Badan Pusat Statistik.

Dinkes Aceh. 2022. “Profil Kesehatan Aceh Tahun 2022.” In Aceh: Dinas Kesehatan Aceh

Era Nursia. 2017. “Hubungan Dukungan Tenaga Kesehatan Dengan Tingkat Keberhasilan Ibu Menyusui Asi Ekslusif Di Kelurahan Karangjati Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang.” Jurnal Kesehatan

Notoatmodjo Soekidjo. 2018. Ilmu Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Riskesdas. (2018). Riset Kesehatan Dasar 2018. Kementrian Kesehatan Republik Indonesia, 1–100. https://doi.org/20Juli 2022

Siregar Ratna Dewi. 2019. “Faktor Yang Mempengaruhi Ibu Dalam Pemberian Susu Formula Pada Usia 0-6 Bulan Di Puskesmas Sadabuan Kota Padangsidimpuan Tahun 2019.” Skripsi Institute Kesehatan Helvetia

WHO. (2020). Infant And Young Child Feeding. Geneva




DOI: https://doi.org/10.33143/jhtm.v10i1.3785

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


e-ISSN: 2615-109X
p-ISSN: 2442-4706

Principal Contact

Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM)
Universitas Ubudiyah Indonesia - Jl. Alue Naga Desa Tibang, Banda Aceh 23114, Indonesia
Phone: 0651-7555566
Fax: 0651-7555566
Email: dppm@uui.ac.id

 

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License