UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK DAN FRAKLSI KULIT BUAH PINANG (Areca catechu L) DARI KABUPATEN TANJUNG JABUNG BARAT

Indah Sagita Cahyani, Armini Hadriyati, Yulianis Yulianis

Abstract


Kulit buah pinang (Areca catechu L.) belum dimanfaatkan dengan baik sehingga sebagian besar masih menjadi limbah dan sampah organik dilingkungan masyarakat. Kulit buah pinang memiliki kandungan senyawa flavonoid yang dapat berpotensi sebagai antioksidan.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antioksidan, dengan metode DPPH (1,1-Difenil-2Pikrihidrazil). Kulit buah pinang diekstrak dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol 70 % dan selanjutnya dilakukan pengujian aktivitas antioksidan dengan menggunakan spektrofotometri UV-Vis.Aktivitas antioksidan dapat dinyatakan dengan nilai IC50.Berdasarkan hasil yang diperoleh nilai IC50 fraksi n-heksan  40,848  µg/ml, ekstrak kental 49,549 µg/ml, fraksi etil asetat 57,025  µg/ml, fraksi butanol 146,576  µg/ml, fraksi sisa air 128,091  µg/ml, pembanding vitamin C 88,235  µg/ml. hasil tersebut menunjukan bahwa fraksi n-heksan dan ekstrak kental memiliki aktivitas antiokisdan kategori sangat kuat.

 

 


Keywords


Kata Kunci :Antioksidan, Kulit buah pinang, DPPH, Spektrofotometri UV-Vis

Full Text:

PDF

References


BPS Provinsi Jambi. (2018) Provinsi Jambi Dalam Angka. Jambi: Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi.

Dalimartha, S. (2009). Atlas Tumbuhan Obat Indonesia, Jilid 6, 153-154. Jakarta : Pustaka Bunda.

Hanani, E. (2014) Analisis Fitokimia. Buku Kedokteran EGC.

Jackie, K, & Dika, P. (2014). Uji Aktivitas Antioksidan Vitamin A, C, E dengan Metode DPPH. Journal Farmaka 15, 01.

Mamonto, S. Revolta, M., & Runtuwene, J. (2014). Aktivitas Antioksidan Ekstrak Kulit Biji Buah Pinang Yaki ( Areca vestiaria Giseke ) Yang di Ekstraksi Secara Soklet. Jurnal Ilmiah Farmasi Unsrat 3(3), 263–272.

Miftahorrachman. (2013). Jambi Penghasil Komoditi Pinang Terbaik. IAARD Press. Bogor.

Petrina, R., & Alimuddin, A. H. (2017). Uji Aktivitas Antioksidan Dan Toksisitas Kulit Biji Pinang Sirih ( Areca catechu L .). Jurnal MIPA6(2)

Rairisti, A. S. A. (2014). Uji Aktivitas Ekstrak Etanol Biji Pinang (Areca catechu L.) Terhadap Penyembuhan Luka Sayat Pada Tikus Putih(Rattusnorvegicus) Jantan Galur Wistar. Jurnal kesehatan. Univ Tanjungpura.

Yuhernita, J. (2011). Analisis Senyawa Metabolit Sekunder Dari Ekstrak Metanol Daun Surian Yang Berpotensi Sebagai Antiokisdan. Makara Sains. 15:48-52


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


e-ISSN: 2615-109X
p-ISSN: 2442-4706

Principal Contact

Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM)
Universitas Ubudiyah Indonesia - Jl. Alue Naga Desa Tibang, Banda Aceh 23114, Indonesia
Phone: 0651-7555566
Fax: 0651-7555566
Email: dppm@uui.ac.id

 

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License