EVALUASI SISA MATERIAL PADA PROYEK GEDUNG PENDIDIKAN DAN LABORATORIUM FAKULTAS TEKNIK TAHAP 1 UNIVERSITAS UBUDIYAH INDONESIA

Vimy Seprahmadi Chand, Muammar Muammar

Abstract


Material merupakan komponen yang penting dalam menentukan besarnya biaya suatu proyek. Penggunaan material
di lapangan seringkali menimbulkan sisa material yang cukup besar sehingga usaha meminimalkan sisa material
akan membantu meningkatkan keuntungan kontraktor serta mengurangi dampak lingkungan. Untuk itu perlu
dilakukan identifikasi untuk mengetahui material yang berpotensi menimbulkan sisa material dan mengetahui
persentase kerugian yang disebabkan oleh terjadinya sisa material.
Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif untuk menghitung kuantitas sisa material dan
metode wawancara untuk mengetahui faktor penyebab sisa material. Proyek yang digunakan sebagai objek
penelitian yaitu Proyek Gedung Pendidikan dan Laboratorium 8 Lantai Fakultas Kedokteran UNS Tahap 1. Data
proyek yang diperlukan berupa gambar konstruksi untuk menghitung kebutuhan material, laporan harian untuk
menghitung pembelian material, dan harga satuan bahan untuk menghitung biaya sisa material. Untuk mendukung
hasil penelitian, dilakukan wawancara langsung dengan kontraktor.
Hasil analisis data penelitian menunjukkan bahwa persentase biaya sisa material terbesar berasal dari material
Beton K-300 sebesar 37,43% atau senilai Rp 3.908.127, faktor penyebab utama berasal dari sisa beton yang
tercecer dan masih tertinggal pada truk. Sedangkan persentase total biaya sisa material terhadap total biaya proyek
sebesar 0,23% atau senilai Rp 10.441.825.

Kata kunci : kebutuhan material, pembelian material, sisa material


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


This journal indexed by

Google SchoolarPortal Garuda