Efektivitas Kombinasi Pijat Oksitosin dan Breast Care terhadap Kelancaran ASI pada Ibu Post Partum Normal

Ulfa Farrah Lisa, Noerma Ismayucha

Abstract


Morbiditas dan mortalitas bayi yang mendapat ASI Eksklusif jauh lebih rendah dibandingkan dengan bayi yang tidak mendapat ASI Eksklusif. Di dunia terdapat1- 1,5 juta bayi meninggal setiap tahunnya karena tidak mendapat ASI Eksklusif. Target progam capaian ASI Eksklusif pada tahun 2014 mencapai 80%, berdasarkan data yang diperoleh dari cakupan pemberian ASI eksklusif pada tahun 2014, di Aceh sebesar 55% dan pada tahun 2015 relatif turun menjadi 53%. Berdasarkan wawancara dengan ibu post partum di Rumah Sakit Ibu dan Anak Banda Aceh, 80 % ibu mengatakan kendala pemberian ASI sering disebabkan karena belum lancarnya ASI setelah melahirkan, sehingga ibu atau keluarga berinisiatif untuk memberi MP-ASI. Pijat Oksitosin dan breast care merupakan salah satu solusi untuk mengatasi ketidaklancaran produksi ASI. Pijatan oksitosin berfungsi meningkatkan hormon oksitosin yang dapat menenangkan ibu sehingga ASI pun keluar. Sedangkan breast care bertujuan untuk melancarkan sirkulasi darah dan mencegah tersumbatnya aliran susu sehingga mempelancar pengeluaran ASI. Artikel ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas kombinasi pijat oksitosin dan breast care terhadap kelancaran ASI pada ibu post partum normal di Rumah Sakit Ibu dan Anak Banda Aceh. Penelitian ini bersifa eksperiment semu (Quasi Exsperimen) dengan pretes- posttest desain yang dilakukan pada 30 orang responden.Uji statistik menggunakan uji Wilcoxon. Hasil analisis menunjukkan terdapat efektifitas kombinasi pijat oksitosin dan breast care terhadap kelancaran ASI sebelum dan sesudah perlakuan, dimana nilai median sebelum diberi perlakuan adalah 2 dengan katagori tidak lancar, dan nilai median sesudah perlakuan adalah 1 dengan katagori lancar, berdasarkan uji statistic terdapat pengaruh yang signifikan dengan p-value = 0,000.

Keywords


pijat oksitosin, breast care, kelancaran ASI, post partum normal

Full Text:

PDF

References


Perera, Priyanta J, et al. 2012. Actual Exclusive Breastfeeding Living in Gampaha District Sri Lanka : A Prospective Observasional Study. International Breastfeeding Journal, 7:21. DOI: 10.1186/1746-4358-7-21. Licensee BioMed Central Ltd. 2012

Grainer, T. 2014. Exclusive breastfeeding: measurement and indicators. International Breastfeeding Journal, 9:18. DOI: 10.1186/1746-4358-9-18. Licensee BioMed Central Ltd.

Lawrence, Ruth A & Lawrence, Robert M. 2016. Breastfeeding a Guide for the Medical Profession. Elsevier; USA

Diji, Abigail KA, et al. 2016. Challenges and Predictors of Exclusive Breastfeeding Among Mothers Attending the Child Welfare Clinic at a Regional Hospital in Ghana: aDescriptive Cross-Sectional Study. International Breastfeeding Journal, doi:10.1186/s13006-017-0104-2

Kosova, F, et al. 2016. The Effect on Lactation of Back Massage Performed in the Early Postpartum Period. Journal of Basic and Applied Research, ISSN 2413-7014 Res 2(2): 113-118

Azriani, D & Handayani,S. 2016. The Effect of Oxytocin Massage on Breast MilkProduction. Dama International Journal of Researchers (DIJR), ISSN: 2343-6743, ISI Impact Factor: 0.878 Vol 1, Issue 8, August 2016, Page 47-50

Rahayuningsih, T, et al. 2016. Effect of Breast Care and Oxytocin Massage on Breast Milk Production: A study in Sukoharjo Provincial Hospital. Journal of Maternal and Child Health. e-ISSN: 2549-0257 (online), 1(2): 103-111

Dinas Kesehatan Provinsi Aceh. 2016. Profil Kesehatan Provinsi Aceh 2015. Banda Aceh

Suherni, dkk. 2009. Perawatan Masa Nifas. Fitramaya; Yogyakarta

Patel, U & Gedam, DS, 2013, Effect of back Massage on Lactation among Postnatal Mothers, International Journal of Medical Research and Review. ISSN: 2321-127x, March, 2013/vol 1/issue 1. Available online at: www.ijmrr.in

Wambach, K & Riordan, J. 2016. Breastfeeding and Human Lactation. Jones & Bartlett Learning; USA




DOI: https://doi.org/10.33143/jhtm.v4i2.202

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


e-ISSN: 2615-109X
p-ISSN: 2442-4706

Principal Contact

Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM)
Universitas Ubudiyah Indonesia - Jl. Alue Naga Desa Tibang, Banda Aceh 23114, Indonesia
Phone: 0651-7555566
Fax: 0651-7555566
Email: dppm@uui.ac.id

 

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License